Waktu luang adalah waktu santai atau waktu tidak adanya aktivitas penting pada waktu itu. Waktu ini terkadang dimanfaatkan orang untuk bersantai-santai atau memanjakan diri. Banyak orang yang memanfaatkan waktu luangnya untuk berekreasi, sekedar santai-santai, dan sebagainya. Waktu luang bisa diakibatkan diantaranya selesainya pekerjaan/pulang dari tempat kerja, aktifitas sudah beres semua, tidak ada hal-hal penting yang harus dilakukan, dan lain-lain. Berikut adalah contoh-contoh untuk memanfaatkan waktu luang.
Rekreasi
Anda dapat berekreasi sesuka anda dan semau anda setelah bekerja atau sesudah melakukan aktivitas pokok. Berekreasi tidak harus jauh-jauh anda bisa berekrasi di pusat perbelanjaan, keliling kota, makan malam diluar rumah (di rumah makan atau di restourant), ke taman, dan sebagainya.
Di rumah
Anda bisa memanfaatkan waktu luang anda di rumah saja dengan duduk-duduk santai di kursi sambil minum kopi. Dengan duduk-duduk santai akan mengurangi rasa capek anda.
Berkumpul-kumpul
Dengan berkumpul bersama teman atau keluarga pastinya akan mempererat tali pertemanan atau kekeluargaan. Berkumpul bersama memang mengasyikan apalagi kalau ngomongin soal lelucon pastinya akan menambah tawa anda maupun teman atau keluarga anda.
Bermain
Bermain memanglah hal mengasyikan apalagi jika bermain bersama teman-teman anda. Bermain memanglah beraneka ragan, seperti bermain Hand Phone, Internetan, bermain catur yang akan mengasah otak anda, poker, dan sebagainya.
Tidur
Dengan tidur pastinya rasa capek anda akan hilang apalagi porsi tidurnya cukup, pastinya akan menambah rasa semangat anda. Tidur dalam sehari ada satu sampai dua kali, siang atau malam hari. Tidur siang dapat dilakukan pada saat waktu luang saja. Karena kebanyakan pada siang hari masih banyak orang yang melakukan aktivitasnya.
Sekian postingan ini saya sampaikan dan semoga bermanfaat bagi anda.
>>>Terima Kasih<<<
Anda telah membaca artikel tentang Mengisi Waktu Luang dengan url http://superrefreshing.blogspot.com/2012/02/mengisi-waktu-luang.html. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel Mengisi Waktu Luang ini dengan catatan mencantumkan link sumbernya.