Indonesia
adalah negara kepulauan yang memiliki banyak pulau, budaya, suku dan bahasa. Tetapi disamping itu Indonesia menyimpan banyak kekayaan alam yang tidak
dimiliki oleh negara lainnya. Negara
Indonesia sebenarnya negara yang sangat kaya, bahkan bisa jadi terkaya di
dunia. Sayangnya saat ini keadaan negeri ini tak secerah yang kita dibayangkan.
Pada kenyataannya di Indonesia ini banyak sekali orang bodoh, dari yang
menjadi pejabat sampai gelandangan, dari yang kaya sampai yang miskin, dari
yang muda sampai yang tua, semua bodoh dan termasuk kita semua.
Mengapa
Negara Indonesia Sangatlah Bodoh?
1. Penjajahan
di Indonesia
Indonesia di
jajah dari jaman dahulu oleh bangsa kolonial sampai berabad abad tapi tidak ada
perlawanan, sampai akhirnya merdeka Tahun 1945. Banyak sekali hasil alam yang
kita punya di peras, bahkan harga diri bangsa juga di rampas.
2. Zamannya
mempersiapkan kemerdekaan
Zamannya
mempersiapkan kemerdekaan adalah zaman dimana Negara ini bersatu setelah itu
dan sampai sekarang tidak lagi bersatu seperti dahulu. Terlalu banyak manusia
bodoh di Indonesia yang bersifat licik, ada paham komunis yang hampir memporak
porandakan negeri kita, ada yang mengkudeta demi kekuasaan yang kekal sampai
tua, dan semua itu mempunyai tujuan yakni keduniawian.
3. Budaya
Korupsi
Korupsi telah
menjadi budaya bodoh bagi orang Indonesia dari anak SD sampai S3, hingga lulus
dan menjadi pejabat, Bahkan pengusaha besar ataupun kecil juga ikut korupsi.
Budaya bodoh korupsi memang telah mendarah daging dan akan sulit dihilangkan,
kecuali ada rekontruksi Negara yang valid dan dapat di terima masyarakat.
Ketidakadilan inilah yang mengawali budaya korupsi.
4. Hukum yang
carut marut
Yang kaya
bisa duduk yang miskin dapat kentut. Beginilah situasi hokum di Indonesia, dan
ini juga termasuk kebodohan yang dimiliki Negara kita. Perlu kita ketahui
Indonesia bukanlah Negara yang hanya dikuasai orang kaya, tapi juga kita
sebagai rakyat Indonesia yang perlu asupan gizi untuk segera menghilangkan
kebodohan. Tapi kenyataannya sirna.
5. Budaya
yang beraneka ragam, dari Sabang sampai Merauke
Sangat banyak
budaya kita, tapi sekarang, lihatlah di sekeliling kita, Kita sendiri akan
merasa bodoh telah menyia-nyiakan Budaya asli Negeri sendiri.
6. Kekerasan
dalam demokrasi
Kekerasan
dalam demokrasi sudah menjadi makanan tiap wartawan, pagi demo, malam pun demo.
Revormasi setengah kuburan. Mati suri dan tak mampu berkata apa apa, Inilah
potret demokrasi Negara kita. Tak perlu reformasi lagi, tapi perlu berbenah
masing masing pribadi akan kebodohan yang kita miliki.
7. Pendidikan
dan teknologi yang hanya gempar di media
Tidak ada
realisasi dan hanya menjadi wacana, pencitraan seorang yang hendak mencalonkan
diri, atau mungkin setor muka pada masyarakat yang gampang dibodohi. Perlu
dibuktikan segala teknologi dengan dukungan pemerintah yang tidak bodoh, dan
pintar dalam merealisasikan peluang dan kecerdasan generasi. Mungkin,
pendidikan tak perlu di murahkan kalau hasilnya sangat tidak memuaskan, alhasil
alat praktek sekolah tidak ada, bahkan perpustakaan isinya hanya buku
peninggalan yang hampir tak dapat lagi terbaca.
8. Etika
Masyarakat
Etika yang
dimiliki masyarakat kian hari kian surut, sesame siswa sekolah saling tawuran,
sesame pejabat saling sikut-sikutan, ini adalah sifat iri yang bisa
menghilangkan budaya Indonesia akan kepribadian yang baik dan mempunyai
kredibils.
9. Pancasila
sebagai dasar Negara
Pancasila
sebagai dasar Negara sepertinya hanya akan menjadi pajangan, Yang tak pernah
dirasa, hanya terbaca dan tak mampu dipahami dengan jiwa, begitu juga Undang
Undang Dasar Negara (UUD). Hanya bacaan dan tak sampai jiwa. Perlu ditekankan
dengan keadaan lingkungan yang nyata.
10. Tahun
baru
Tahun
baru, usia baru dan merasa gembira bahwa dirinya semakin tua tetapi tidak
dewasa, menuju mati dan tetap enggan berdoa kepada Tuhan yang Maha Esa. Tidak
terdorong untuk melakukan hal yang luar biasa, malah cenderung berhura-hura.
Kesimpulannya, kita sebagai warga negara Indonesia yang mematuhi peraturan pemerintah, sebaiknya kita melakukan yang terbaik tentang negara ini. Beretika baik, tidak melakukan pelanggaran HAM, tidak melakukan kriminal, tidak merusak diri sendiri (mabuk, judi, seks bebas), serta tidak melakukan hal-hal bodoh lain yang bisa merusak negara ini.
Intropeksi dirilah dan jangan terlalu memikirkan orang lain, karena mungkin hal buruk yang dilakukan orang lain bisa jadi kita juga melakukannya. Yang terpenting adalah rajin ibadah, terus mencari ilmu, serta bekerja untuk menyambung hidup sebagaimana memenuhi tanggungjawab dan kewajiban kita di dunia ini.
Nah itulah 10 Jawaban Mengapa banyak Orang Bodoh di Indonesia, semoga bisa bermanfaat bagi anda.